background

Profil

UPT PUSAT OLAHRAGA UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

Sebagai sebuah lembaga tinggi yang berbadan hukum, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) harus dapat menggali potensi sumber daya dan sumber dana untuk terus mengembangkan diri menjadi perguruan tinggi yang mapan dan mandiri. Salah satu kekuatan potensi yang dimiliki oleh UPI yang harus terus ditumbuhkembangkan adalah fasilitas atau sarana dan prasarana olahraga, yang pengelolaannya dikompilasi dalam satu unit kegiatan non akademik yang disebut “Unit Pelaksana Teknik Pusat Olahraga Universitas disingkat “UPT POU”, Universitas Pendidikan Indonesia

UPT POU merupakan salah satu unit kerja yang ada di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia. Sarana dan prasarana olahraga yang berada di bawah sistem pengelolaan UPT POU meliputi kolam renang internasional, stadion sepak bola dan lintasan jalan/lari, gedung gymasium multiguna (lapangan futsal, tenis meja, lapang bola voli dan bola basket, dan lain-lain), sport hall multi guna untuk cabang olahraga bulutangkis (8 lapangan), taekwondo, takrow, karate, dan lain-lain, 2 (dua) buah lapang tenis outdoor dan 4 (empat) buah lapang tenis indoor, lapangan softball, driving range, lapangan terbuka (lapangan rumput) dan event organizer.

Sebagai sebuah unit kerja di lingkungan UPI, tugas utama yang diemban oleh UPT POU adalah melakukan pelayanan teknis dalam bidang olahraga dan kebugaran bagi sivitas akademika, mahasiswa, dan masyarakat umum, baik dalam konteks kepentingan kegiatan akademik (intra dan atau ekstra kurikuler), penelitian dan pengabdian masyarakat, pelatihan, konsultasi, dan penyeleng-garaan kegiatan olahraga (event organizer) maupun kepentingan membantu meningkatkan income generating unit (IGU)